Modal Ternak Puyuh Petelur, Berapa yang Harus Disiapkan?

Salah satu bisnis yang saat ini cukup memiliki prospek baik adalah ternak burung puyuh. Dengan modal ternak puyuh petelur yang cukup terjangkau, namun keuntungan yang didapat sangatlah menggiurkan. 

Usaha ini juga memiliki pangsa pasar yang cukup luas. Salah satu alasannya adalah karena telur puyuh sendiri dinilai lebih ekonomis jika dibandingkan dengan telur ayam. Konsumsi telur puyuh tentu bisa menjadi salah satu alternatif.

Berapa Modal Ternak Puyuh Petelur?

Pertanyaan terbesar bagi banyak orang ketika ingin memulai usaha ini adalah berapa modal ternak puyuh petelur yang dibutuhkan?

Secara umum, berikut adalah rincian modal yang dibutuhkan:

  • Pembuatan sangkar produksi. Biaya untuk satu sangkar sekitar Rp1.000.000,00.
  • Pembelian burung puyuh siap bertelur. Per ekor Rp5.000,00, untuk membeli 2.000 ekor menjadi Rp10.000.000,00.
  • Pengadaan vitamin Rp300.000,00.
  • Pengadaan pakan per bulan sekitar Rp5.000.000,00.
  • Biaya lainnya sekitar Rp1.000.000,00.

Dari rincian tersebut, maka total biaya yang perlu disiapkan sekitar Rp17.300.000,00. Biaya tersebut tentunya masih merupakan estimasi harga. Beberapa harga mungkin mengalami peningkatan, tergantung bahan, jenis, ukuran, dan lainnya.

Selain itu, kamu juga perlu memikirkan tentang tempat untuk rumah peneluran. Luas yang diperlukan sendiri sekitar 10 sampai 20 meter persegi. Besaran harga sewa untuk tanah ini tergantung tempat yang akan kamu gunakan.

Baca juga: Tips Memulai Usaha Ayam Potong Rumahan, Lengkap dengan Persiapan!

Alasan untuk Melakukan Ternak Burung Puyuh

Setelah mengetahui berapa modal ternak puyuh petelur, mungkin kamu juga penasaran mengapa bisnis ini cukup menggiurkan.

Alasan utamanya tentu adalah keuntungan.

Namun selain itu, ada beberapa alasan lain yang membuat usaha ini layak untuk kamu coba.

1. Penghasilan Besar

Ini merupakan alasan utama yang menarik minat banyak orang untuk usaha telur puyuh. Dengan modal ternak puyuh petelur yang lumayan terjangkau, imbal hasil yang bisa kamu dapatkan sangatlah besar.

Bahkan, jika dihitung waktu, keuntungan yang bisa kamu dapatkan ini relatif cepat. Jika bisa optimal, maka investasi yang kamu buat ini bisa kembali dalam waktu kurang dari satu tahun. Inilah salah satu alasan mengapa banyak orang tertarik dengan bisnis ini.

2. Permintaan Pasar

Dengan segala kandungan gizi yang ada di dalamnya, membuat telur puyuh memiliki permintaan pasar yang cukup baik. Jika dilihat dari segi kandungan gizi, maka 3 butir gizi telur puyuh sama dengan 1 butir telur ayam. Namun, dengan harga yang jauh lebih murah.

3. Waktu Produksi yang Cepat

Alasan lainnya mengapa bisnis telur puyuh ini cukup menggiurkan adalah waktu produksi yang lumayan cepat. Setidaknya, hanya butuh sekitar 1,5 bulan sampai burung puyuh tersebut mulai bertelur.

Dengan rentang waktu produksi yang lumayan cepat tadi, akan membuat modal ternak puyuh petelur lebih cepat berputar juga. Dari segi bisnis, hal ini tentu merupakan satu kesempatan yang sangat menarik.

4. Pemeliharaan yang Mudah

Selain dari segi hasil, proses pemeliharaan telur puyuh juga relatif mudah dan tidak membutuhkan waktu yang lama. Secara umum, pemeliharaan telur puyuh ini hanya dilakukan pada pagi dan sore hari saja. Itu artinya, kamu juga masih punya banyak waktu untuk melakukan banyak aktivitas lain.

Kemudahan lainnya dari proses pemeliharaan telur puyuh ini juga akan terbantu dengan daya tahan burung puyuh yang lumayan kuat. Bahkan, meskipun ukurannya termasuk kecil, namun burung puyuh termasuk unggas yang cukup sulit terserang penyakit.

Baca juga: Profit Cepat! Coba Tips Sukses Bisnis Ayam Petelur Yuk!

Resiko dalam Usaha Ternak Puyuh Petelur

Selain masalah modal ternak puyuh petelur dan juga keuntungan yang akan didapatkan, satu hal yang juga tidak boleh terlupakan adalah masalah resiko yang mungkin akan dihadapi.

Berikut adalah beberapa risiko yang mungkin akan kamu hadapi.

1. Penyakit

Meskipun memiliki daya tahan tubuh yang cukup kuat, namun masalah serangan penyakit tetaplah mungkin terjadi. Dalam banyak kasus, jika tidak diantisipasi dengan baik, hal ini bisa mengakibatkan kematian ternak dalam jumlah cukup besar.

Salah satu langkah antisipasi yang bisa dilakukan adalah dengan rajin membersihkan kandang, setidaknya lakukan secara teratur dan berkala. Selain itu, kamu juga perlu menyiapkan anggaran vitamin dan vaksin dalam modal ternak puyuh petelur sebagai langkah antisipasi dari penyakit ini.

2. Produktivitas

Resiko lainnya yang juga bisa dihadapi ketika ternak puyuh petelur adalah masalah produktivitas. Dalam beberapa kasus, masalah produktivitas ini mulai dari produksi telur yang sedikit bahkan tidak bertelur sama sekali.

Hal ini bisa terjadi karena kualitas burung puyuh yang tidak bagus atau kondisi yang sudah tua. Salah satu solusi untuk mengantisipasi masalah ini adalah dengan mengganti burung puyuh tersebut dengan burung puyuh lain yang kualitasnya masih bagus dan relatif masih muda.

3. Hilang atau Dimangsa Hewan lain

Dengan ukuran burung puyuh yang relatif kecil, maka risiko lainnya yang juga mungkin terjadi adalah burung tersebut hilang atau bahkan dimangsa hewan lain. Kemungkinan hilang ini bisa terjadi jika lokasi sangkar tidak rapat.

Sangkar yang tidak rapat ini juga berpotensi masuknya kucing yang mungkin bisa melukai ternak burung puyuh tersebut. Inilah mengapa dalam penentuan modal ternak puyuh petelur, maka kamu perlu memastikan kualitas kandang sangat baik dan rapat. 

Selain itu, pastikan juga jika kamu memiliki anggaran untuk melakukan perawatan kandang burung puyuh.

Tips Ternak Puyuh Petelur

Setelah memahami tentang modal ternak puyuh petelur dan juga paham tentang rugi yang akan kamu dapatkan, maka mungkin kamu juga perlu paham tentang bagaimana cara beternak burung puyuh yang benar. Berikut adalah beberapa tips yang bisa dilakukan:

1. Kandang

Hal pertama yang perlu kamu siapkan ketika akan ternak burung puyuh adalah masalah kandang. Kandang ini nantinya akan menjadi tempat perkembangbiakan dari telur sampai dewasa.

Satu hal yang perlu diperhatikan untuk masalah kandang ini adalah suhu. Setidaknya, buatlah suhu di dalam kandang tersebut stabil antara 20 sampai 25 derajat celcius. Selain itu, siapkan juga penerangan yang baik dengan menggunakan lampu pijar.

2. Pembibitan

Ketika menentukan modal ternak puyuh petelur, maka pastikan kamu juga memasukan anggaran untuk memilih bibit puyuh petelur yang berkualitas. Masalah bibit ini cukup penting, karena akan menentukan kualitas hasil ke depannya.

3. Perawatan

Hal lainnya yang juga perlu diperhatikan adalah masalah perawatan kandang dan juga kesehatan burung itu sendiri. Salah satu cara yang perlu dilakukan adalah memastikan indukan tidak mudah stres dan terkena penyakit.

Untuk masalah kandang sendiri, selain harus bersih, pastikan juga ketersediaan pakan dan juga rutin kontrol penyakit burung puyuh. Selain itu, periksa juga sanitasi kandang untuk menghindari risiko berkembangnya bakteri dan virus.

Kamu Tertarik untuk Ternak Puyuh Petelur?

Itu dia tentang modal untuk ternak burung puyuh, apakah sudah kamu persiapkan?

Alasan utama orang ingin melakukan ternak burung puyuh, yakni karena penghasilannya yang cukup besar dengan permintaan pasar yang cukup tinggi.

Jadi, apa kamu juga tertarik mencoba?

Ajukan Modal Usaha UMKM

Artikel Terpopuler

13 Rekomendasi Sepatu Running Lokal Terbaik dan Tahan Lama

13 Rekomendasi Sepatu Running Lokal Terbaik dan Tahan Lama

0
Running atau jogging merupakan olahraga yang paling murah dan gampang. Sebab, kamu hanya butuh sepatu untuk melakukannya. Saat ini, banyak sekali sepatu running lokal...
Contoh Buku Kas

3 Contoh Buku Kas Harian yang Sederhana dan Mudah Dimengerti

0
Contoh buku kas harian apa yang mudah untuk dicoba? Mengelola keuangan harus dilakukan dengan baik. Selain bisa bantu mengontrol pengeluaran, mengelola keuangan juga bisa mempermudah...
Contoh Kata Pengantar untuk Proposal yang Menarik

6 Contoh Kata Pengantar untuk Proposal Usaha yang Menarik

0
Menulis merupakan aktivitas penting yang tidak sulit dan sebenarnya bisa dilakukan semua orang jika mau menekuni aturan-aturan dalam kepenulisan. Contohnya menulis kata pengantar pada...
11 Rekomendasi Merek Sepatu Kulit Lokal Terbaik dan Awet

11 Rekomendasi Merek Sepatu Kulit Lokal Terbaik dan Awet

0
Mencari sepatu kulit lokal berkualitas? Pada dasarnya, sepatu memiliki peran yang sangat penting untuk menunjang penampilan. Mengenakan sepatu berkualitas memberikan rasa percaya diri, terutama...

8 Merek Teh Terbaik di Indonesia dan Cara Pemasarannya

0
Apa saja merek teh terbaik yang tersedia di Indonesia? Siapa yang tidak kenal minuman teh? Di Indonesia sendiri, teh merupakan minuman yang digemari oleh semua...

Artikel Terkait