Bisnis Gelato atau Yoghurt? Ini Tips Memilih Mesin Pembuat Es Krim yang Tepat! – Jika kamu berkunjung ke kafe-kafe kekinian yang banyak menawarkan spot-spot aesthetic untuk berfoto, pasti kamu bisa dengan mudah menemukan menu seperti kopi, teh, kue, dan es krim.
Keempat menu andalan tersebut memang menambah kesan cantik dan chic dalam unggahan di sosial media.
Tak heran jika bisnis kopi kekinian seperti franchise Janji Jiwa menjamur ke semua kota, begitu pula dengan usaha minuman boba dan kue-kue ringan seperti donat dan pastry.
Lalu, bagaimana dengan usaha es krim?
Jajanan manis lezat ini juga banyak diburu orang. Sayangnya, tren bisnis es krim belum melampaui tren kopi.
Ini bisa jadi peluang bisnis yang menggiurkan lho!
Dengan modal di bawah 10 juta, kamu bisa memulai usaha kuliner ini.
Tapi sebelum memutuskan membeli mesin pembuat es krim, simak dulu tips berikut ya!
Peluang Usaha Es Krim
Jika ditilik dari sejarah es krim masuk di Indonesia, kudapan ini awalnya dibawa oleh kaum Belanda dan diperuntukkan bagi kaum elite.
Begitu pun es krim saat mulai menjangkau lapisan atas dengan gerai-gerai restoran cepat saji.
Siapa yang tak tergiur melihat iklan es krim cone McD atau es krim monas yang tersohor itu?
Untungnya, kini es krim sudah dijual murah dan menjangkau masyarakat segala lapisan.
Hal ini tak dipungkiri karena mulai banyaknya produk mesin pembuat es krim dengan harga murah yang membantu para pebisnis rumahan atau UMKM.
Selain modal mesin pembuat es krim yang cukup murah sekitar 10-20 juta rupiah, bisnis ini juga menawarkan peluang besar dan bisa balik modal dengan cepat karena orientasinya mudah.
Kamu tak akan bingung mencari tempat untuk menawarkan produk es krim atau menentukan target market karena es krim disukai mulai dari anak kecil hingga orang dewasa.
Berjualan di lokasi ramai seperti swalayan, sekolah, pasar, mall, hingga tepi jalan sudah cukup menjanjikan untuk dilirik orang.
Jangan lupa menerapkan strategi konten marketing yang terbukti efektif agar bisnis es krim kamu makin dikenal publik!
Baca juga: 7 Persiapan Untuk Memulai Usaha Kuliner Seafood
Mengenal Jenis Es Krim
Ada dua jenis es krim yang bisa kamu coba kreasikan, yakni; es krim cone / soft ice cream dan es putar gelato / hard ice cream.
Soft ice cream memiliki kadar susu dan lemak yang lebih rendah dibandingkan jenis hard ice cream.
Selain itu es krim yang tekturnya lembut juga di produksi pada suhu yang relatif lebih tinggi dibandingkan jenis hard ice cream.
Kompisisi kandungan udara juga sangat mempengaruhi tekstur es krim saat terjadi pembekuan.
Persentase udara yang dicampurkan ke dalam es krim atau disebut overrun bervariasi antara 0%-60% dari total volume produk es tersebut.
Gelato memiliki overrun sangat minim, yakni sekitar 10% dari total volume adonan sehingga menghasilkan tekstur yang lebih padat dan rasa intens
Makin tinggi persentase overrun, makin besar volume es yang didapat. Bagi sebagian orang, overrun memberikan tekstur ringan dan lembut yang disukai lidah.
Meski begitu, nilai persentase yang terlalu besar justru menjadi pertanda bahwa es krim berkualitas rendah karena produk bisa kehilangan rasa dan akan mencair lebih cepat.
Nah agar tak mudah mencair, es krim harus dibekukan secara cepat untuk menghindari kristalisasi. Di sinilah peran penting mesin pembuat es krim yang tepat.
Tips Memilih Mesin Penjual Es Krim Sesuai Kebutuhan Bisnismu
Mungkin kamu lebih familiar dengan mesin pembuat es krim cone yang banyak ditemukan di gerai cepat saji.
Tapi tahukah kamu kalau mesin pembuat es krim juga bisa digunakan untuk membuat hidangan dingin lainnya seperti sorbet dan yoghurt?
Lumayan kan buat ide usaha sampingan lain selain es krim?
Berikut adalah beberapa varian mesin penjual es krim yang bisa kamu pertimbangkan sesuai kebutuhan bisnismu.
1. Mesin Penjual Es Krim ICR-BQ106S

Keterangan :
- Harga: Rp 18.661.500
- Power: 700 Watt
- Flavor: 1 Flavour
- Capacity : 16 Liter / jam
- Size: 43x59x61 Cm
Kualitas utama dari mesin pembuat es krim ICR-BQ106S adalah hasilnya yang bertekstur sangat lembut dengan fitur sederhana yang mudah dioperasikan.
Kamu cukup menuang bahan es krim ke dalam wadah mesin, tekan tombol Start, lalu es krim lembut akan tersaji kurang dari 15 menit.
Cocok bagi kamu yang mau berbisnis es krim cone satu varian rasa. Selain itu, kamu juga bisa membuat yoghurt, shorbet, dan waffle ice cream lho.
2. Mesin Pembuat Es Krim Aecoe ICR-AC-25CB

Harga: 20.709.700
Power: 1.85kW
Cover: Stainless Steel
Capacity : 25L/jam
Refrigerant: R22
Size: 715×560×1380mm
Dengan berat sekitar 150kg, mesin pembuat es krim lembut satu ini cocok untuk kamu yang ingin memproduksi lebih dari satu varian rasa dalam satu waktu.
3. Mesin Gelato (Hard Ice Cream) ICR-BQ105
- Harga : 12.800.000
- Power : 700 Watt
- Capacity : 6 – 8 Kg
- Size : 52x81x126 Cm
- Refrigerant : R134A
Dilengkapi Kompresor Tunggal dengan Embraco (Aspera) dan penutup asli stainless steel anti karat foodgrade, mesin gelato satu ini cocok bagi kamu yang baru mulai bisnis.
Itu dia beberapa mesin pembuat es krim yang bisa kamu pertimbangkan untuk bisnis pertamamu
Terkendala modal? Jangan khawatir, kamu bisa mengajukan pinjaman melalui KoinWorks yang merupakan Super Financial App terpercaya dan telah terdaftar di OJK.
Tak tanggung-tanggung, KoinWorks dapat memberikan kamu pinjaman modal usaha secara mudah hingga Rp 2 Miliar dengan bunga rendah mulai dari 0,75% per bulan.
Ingin mencari ide usaha UMKM lainnya? Yuk intip bisnis kawan-kawan wirausaha lainnya di #LokalSupportLokal dan dapatkan inspirasi bisnismu!